Meneladani Akhlak Rasul di Era 4.0, MATAN IAIN Cirebon Adakan Maulid


Cirebon, Mahasiswa Ahlith Thoriqoh al-Mu’tabarah an-Nahdliyah (MATAN) Pengurus Komisariat (PK) IAIN Syekh Nurjati Cirebon adakan Maulid Nabi Muhammad yang bertemakan “Meneladani Akhlak Rosulullah di Era Four Point Zero“. Senin 14/12 yang lalu.

Acara yang bertepat di Pondok Pesantren al-istiqomah Kanggraksan Kota Cirebon ini dihadiri Rois Syu’biyah JATMAN, Mudir JATMAN Kota Cirebon, PC MATAN Cirebon Raya, PK MATAN UNU Cirebon, Kang Ayip Aziz dan Demisioner MATAN IAIN Cirebon.


Ketua Pengurus Komisariat MATAN IAIN Syekh Nurjati Cirebon Feri Sandria mengatakan, “Walaupun sekarang sudah masuk Era Four Poin Zero saat ini kita harus tetap mempelajari, meneladani, mengamalkan akhlak Rosulullah. Karena seiring berjalanya waktu dengan bertambah kecanggihan teknologi banyak pemuda yang tergerus zaman, dan kita harus kembali meneladani akhlak Rosulullah.”

KH. Abdul Mujieb (Rois Syu’biyah JATMAN Kota Cirebon) dalam Mauidzoh nya juga menuturkan, “Rasulullah itu utusan Allah isinya Muhammad itu fisik itu yang diteladani oleh umatnya maka di sebut dalam ayat yang terkenal Laqod kaana lakum fii rosuulillaahi uswatun hasanah.”



Fi Rosulillah bukan Fi Muhammad dalam wujud dzhohir dalam wujud fisik manusia, tapi dalam Rosulanya, ruhnya, ruh Muhammad. Sebab kalau tidak ada kanjeng nabi muhammad diutus ke dunia ini kita tidak bisa mengenal Islam tidak akan bisa beriman, tidak bisa sholat, tidak bisa zakat, tidak ada ihsan, tidak ada sebutan maulidan tidak dan tidak ada ulama,” tuturnya.


Dikatakan, sebagai kader MATAN harus tetap semangat, mandiri mengikuti jejak ulama-ulama terdahulu.

Jangan patah semangat, jangan merasa sudah terlambat terus masih banyak harapan masih banyak peluang. Terus semangat MATAN khusunya MATAN IAIN Syekh Nurjati Cirebon mandiri mengikuti jejak orang-orang terdahulu ulama ulama mudah-mudahan Allah memudahkan, selamat berjuang terus semangat. Ungkap Kyai Mujieb.

[Khumaedi NZ]

Tag Terpopuler

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Learn More
Accept !
To Top